Puasa di Berbagai Negara.


Gambar mungkin berisi: 4 orang, luar ruangan





"Kami belum berpuasa hari ini." (jumat, 24/4) Ujar ustadz Kamal dari Brunei Darussalam. Salah seorang pengurus persatuan imam masjid di Brunei. Pria 40an tahun ini, acap ke Indonesia mengikuti acara keagaman dan kami acap pula berjumpa baik di Indonesia maupun di Brunei. Saling kunjung mengunjungi.

"Kemarin di tempat kami belum melihat anak bulan." jelasnya lagi.
Jadi kerajaan Brunei memutuskan hari sabtu (25/4) mulai puasa.
Sementara di Seluruh Semenanjung Malaysia, termasuk Sabah dan Serawak, puasa ramadhan di mulai hari ini jumat (24/4/20).

"Iya, kami puasa hari ini." ujar pak Akiah Barabag dari Sabah. Akiah Barabag, staf airliner Airport Malaysia ini, kami acap bekpekeran kemerata tempat.
Brunei itu terletak antara Sabah dan Serawak di pulau Kalimantan.
Pulau Kalimantan, terdapat tiga negara di situ, Selain Brunei, ya Malaysia dan Indonesia.

Di Berau Kalimantan Timur.

"Kami puasa hari ini tok." tulis ustadz Sugiono, ya mengikut Pemerintah Indonesia. Meskipun bertetangga dengan Brunei malah satu tanah. Berau satu tempat rencana ibukota baru Indonesia.
Di India puasa mulai hari sabtu." Tulis Rafli, ketua persatuan Mahasiswa Universitas Muslim Aligarh. Rafli tidak sendiri di sana ada sekitar 67 orang mahasiswa yang menuntut ilmu dari berbagai daerah di Indonesia.

Ini adalah ramadhan kedua saya di Aligarh India. tambahnya lagi.
Tahun lalu bisa pulang lebaran, tetapi tahun ini, belum tahu lagi, situasi seperti ini. Desember lalu aku mengunjunginya di Aligarh India. Aku Sholat jumat di masjid Aligarh, masjid terbesar di situ, tetapi sekarang tutup tak boleh ada kegiatan.

Lain dengan Jundullah, mahasiswa asal Johor Malaysia ini, yang sekarang dapat bea siswa di Universitas Madina.
"Sekarang kami sedang sahur pak." ucapnya. Kami awal puasa Jumat ini. jelasnya lagi, saat kuhubingi via medsos.
Jundullah pernah kuliah di Mahad Said bin Zaid Batam Indonesia, sebelum kuliah di Madinah, kami hingga kini tetap berkomunikasi.

Selisih Brunei dengan Madina sekitar lima jam. Sementara, meskipun satu pulau, Brunei dengan Banjarmasin Kalimantan Indonesia satu jam.

Indonesia dengan India tiga jam lebih awal.
Dan Arab Saudi dengan India, matahari satu jam lebih awal terbit di India.Namun India tidak sama puasa ramadhan tahun ini dengan Madinah.

"Anaknya sekarang di New Zeland, mereka juga puasa hari sabtu besok (25/4)." ujar Haji Sulaiman dari Melaka. Nah wilayah ini empat jam pula selisihnya dengan waktu Infonesia bagian Barat. Zona waktu Indonesia terbagi tiga.

"Salamat manjalankan ramadhan kareem." tulis Oesman, seorang sahabat dari Colombo Srilanka. Orang Indonesia kacukan India ini, adalah generasi ke empat orang Srilanka yang mengaku orang Melayu disana. Mereka semuanya Islam ada puluhan ribu disana.
"Kami sini puasa sabtu abang." tulisnya lagi padaku. Colombo dengan Batam sekitar dua jam setengah.
Aku pernah diajak menginap dirumahnya ketika berkunjung ke Colombo Srilanka.

Selamat menjalankan ibadah puasa ramadhan
Ya begitulah....

Gambar mungkin berisi: 1 orang, langit dan luar ruangan

Advertisement

0 Response to "Puasa di Berbagai Negara."

Post a Comment